Bawaslu Kota Cirebon Raih Terbaik II Konten Terpopuler Anugerah Kehumasan Bawaslu 2025
|
Jakarta — Bawaslu Kota Cirebon berhasil meraih Penghargaan Terbaik II Kategori Konten Terpopuler pada Anugerah Kehumasan Bawaslu Tahun 2025 yang diselenggarakan pada Sabtu, (20/12/2025) di Hotel Grand Sahid Jakarta Pusat.
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Anggota Bawaslu Kota Cirebon, Nurul Fajri, S.Pd.I., M.I.Kom., yang juga menjabat sebagai Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat.
Anugerah Kehumasan Bawaslu Tahun 2025 merupakan ajang apresiasi yang diberikan kepada satuan kerja Bawaslu di seluruh Indonesia atas kinerja dan inovasi dalam bidang kehumasan, khususnya dalam penyebarluasan informasi kepemiluan kepada masyarakat.
Keberhasilan Bawaslu Kota Cirebon meraih penghargaan ini tidak terlepas dari upaya menghadirkan konten-konten kepemiluan yang kreatif, informatif, dan mudah dipahami, sehingga mampu menarik perhatian dan meningkatkan partisipasi masyarakat.
Penghargaan ini menjadi bukti komitmen Bawaslu Kota Cirebon dalam mengoptimalkan peran kehumasan sebagai sarana edukasi dan pengawasan partisipatif, sekaligus memperkuat kepercayaan publik terhadap penyelenggaraan dan pengawasan pemilu.